12 Juli 2025

Panorama Negeri Sayur Sukomakmur

0
20250709_215956

Negeri Sayur Sukomakmur, Magelang.

MAGELANG — Panorama Negeri Sayur Sukomakmur, Naden, Magelang, begitu elok dan luas. Hamparan sawah memanjakan mata setiap pengunjung yang datang di tempat indah ini. Tanaman sayur mayur berjejer rapih di sekelilingnya.

Singgah di Negeri Sayur Sukomakmur pada Juli 2025 lewat dari jam 12.00 siang, tempat ini diselimuti oleh kabut tebal. Untuk mencapai wisata Negeri Sayur, pengunjung dapat menitipkan mobil atau pun motor di bawah lereng gunung Sumbing.

Wisata Negeri Sayur Sukomakmur hanya dapat dicapai dengan menggunakan sepeda motor. Dari tempat parkir kendaraan, pengunjung akan ditawarkan jasa ojek motor sebesar Rp 40 ribu untuk pulang-pergi ke wisata Negeri Sayur dengan perjalanan kurang lebih lima menit. Pengunjung tidak diperbolehkan mengendarai motor dengan orang lain ke tempat tujuan.

Saat naik ojek menuju Negeri Sayur Sukomakmur, pengunjung akan melewati sebuah perkampungan warga. Kemudian, jalan yang dilalui dengan ojek motor begitu sempit, dan menukik tajam.

Setibanya di lokasi Negeri Sayur, tukang ojek pun akan menunggu pengunjung sampai selesai di wisata ini. Kemudian, para wisatawan dapat mengambil foto dan video sebanyak mungkin.

Selain itu, mendaki ke atas Negeri Sayur Sukomakmur rutenya tidak terlalu panjang. Meski sedikit menghabiskan tenaga, namun rasa lelah tidak terasa sebab Naden, Sukomakmur ini begitu sejuk.

Apabila tidak diselimuti kabut, Negeri Sayur Sukomakmur akan terlihat indah dengan konsep terasering sawahnya. Tidak kalah cantik, apabila wisata ini dipenuhi kabut pun tetap terlihat begitu cantik dan mengagumkan. Ya, betapa besar, dan indahnya ciptaan Yang Maha Kuasa.

Dari titik lereng Sumbing dengan ketinggian 1.726 Meter di atas Permukaan Laut (mdpl), beberapa tanaman di sawah Negeri Sayur di antaranya, kubis, sawi, kentang dan daun bawang. Tidak jauh dari Negeri Sayur Sukomakmur, pengunjung dapat singgah ke Nepal van Java.

Sementara terdapat empat paket wisata yang ditawarkan di Magelang ini dengan menaiki ojek motor selain dari tujuan Negeri Sayur Sukomakmur. Paket pertama, dua titik wisata, Negeri Sayur Sukomakmur dan Nepal van Java Rp 100 ribu. Paket kedua tiga titik wisata, Negeri Sayur Sukomakmur, Nepal van Java dan Air Terjun Curug SilaweRp 150 ribu. Paket ketiga, Negeri Sayur Sukomakmur, Nepal van Java, Mangli Sky View dan Silancur Highland Rp 180 ribu. Paket keempat Nageri Sayur Sukomakmur, Nepal van Java, Mangli Sky View, Silancur Highland dan Air Terjun Curug Silawe Rp 240 ribu.

Lereng Sumbing Sukomakmur

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *