16 Januari 2026

Warga Suriah Rayakan Satu Tahun Jatuhnya Rezim Assad

0
thumbs_b_c_d8f5ed1b28ee0740bd8adfb7efb9304a

Warga Suriah merayakan satu tahun jatuhnya rezim Bashar al-Assad dok.anadoluagency

DAMASKUS — Warga Suriah memperingati satu tahun jatuhnya rezim Baath yang telah berkuasa selama 61 tahun pada Jumat (5/12/2025). Mereka merayakan dengan optimisme negara yang bebas dan aman.

Warga ibu kota Damaskus mengatakan kesulitan yang mereka hadapi di bawah rezim Assad yang terguling telah berakhir. Mereka yakin bahwa pemerintahan baru akan memimpin Suriah menuju masa depan yang lebih baik, terutama dalam hal kebebasan, ekonomi, dan keamanan.

“Suriah sedang bergerak menuju menjadi tempat yang jauh lebih baik,” kata Warga Damaskus Kris Tume, melansir Anadolu Agency.

Pemerintah baru dibentuk setelah runtuhnya rezim Bashar al-Assad. Mereka telah mengambil langkah-langkah untuk menyediakan layanan dasar. Ini termasuk listrik dan gaji pegawai negeri sipil, sekaligus menerapkan keputusan yang secara langsung memengaruhi kehidupan sehari-hari warga negara.

Sebuah dekrit presiden pada Juni menaikkan gaji pegawai negeri sipil dari 250 ribu pound menjadi 750 ribu pound Suriah.

Sementara pekerjaan perbaikan dan pemeliharaan dimulai pada jaringan listrik negara. Ini telah mengalami kerusakan parah selama 14 tahun pengeboman.

Kementerian Energi negara itu menyatakan, kapasitas produksi telah meningkat setelah pekerjaan di pembangkit listrik utama. Ini dibantu oleh gas alam yang diperoleh dari Azerbaijan dengan dukungan dari Turki.

Di bawah pemerintahan yang digulingkan, listrik hanya tersedia beberapa jam sehari. Akan tetapi langkah-langkah baru dengan cepat memperpanjangnya menjadi 8-10 jam per hari.

Selain itu, kota-kota besar termasuk Aleppo, Homs, dan Damaskus menerima listrik 24 jam tanpa gangguan. Ini sebagai uji coba untuk pertama kalinya dalam 15 tahun.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *