15 November 2025

RSF Setujui Gencatan Senjata di Sudan

0
4R5XMN5XOGFPTXRYFND5SUTV7U

Situasi di Sudan dok.thenational

EL-FASHER — Pasukan Dukungan Cepat (RSF), menyatakan telah menyetujui usulan Amerika Serikat (AS) untuk menghentikan perang saudara di Sudan yang berlangsung lebih dari dua tahun dengan gencatan senjata kemanusiaan.

“Menanggapi aspirasi dan kepentingan rakyat Sudan, Pasukan Dukungan Cepat menegaskan persetujuannya untuk memasuki gencatan senjata kemanusiaan yang diusulkan oleh negara-negara Quad,” kata kelompok itu, merujuk pada empat kekuatan yang menyusun rencana perdamaian, melansir The National.

RSF menyatakan mendukung rencana yang diajukan oleh AS, Uni Emirat Arab (UEA), Arab Saudi, dan Mesir, negara-negara yang telah mengusulkan gencatan senjata. RSF menyatakan langkah tersebut bertujuan untuk mengatasi konsekuensi kemanusiaan dari perang tersebut dan meningkatkan perlindungan warga sipil.

Mantan menteri kabinet Sudan, Khalid Omar Yousif, mengatakan, rencana perdamaian tersebut mendapat dukungan luas. Akan tetapi ia mengatakan, tekanan lebih besar terhadap faksi-faksi yang bertikai untuk mengakhiri pertempuran begitu dibutuhkan.

Angkatan bersenjata Sudan, yang telah berperang melawan RSF semenjak 2023, belum menyetujui gencatan senjata. Akan tetapi mengatakan pihaknya menyambut baik upaya perdamaian yang dipimpin AS.

Seorang perwakilan Departemen Luar Negeri AS menyatakan, Washington terus terlibat langsung dengan RSF dan angkatan bersenjata SAF. Hal ini dilakukan untuk memfasilitasi gencatan senjata kemanusiaan.

“Kami mendesak kedua belah pihak untuk bergerak maju dalam menanggapi upaya yang dipimpin AS untuk mencapai gencatan senjata kemanusiaan, mengingat urgensi untuk meredakan kekerasan dan mengakhiri penderitaan rakyat Sudan,” kata perwakilan tersebut.

Baca juga: Kengerian di El-Fasher Sudan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *